7 Cara Dahsyat Mengubah Rasa Takut Menjadi Hal Positif


















Setiap orang pasti memiliki rasa takut terhadap sesuatu. Jika rasa takut itu sudah berlebihan bisa mengakibatkan pobia. Jika sobat blogger semua pernah mengalami atau mempunyai rasa takut, pernahkah sobat blogger berpikir untuk mengalahkan rasa takut tersebut?

Rasa takut terkadang timbul dari halusinasi kita akan sesuatu hal yang belum kita lakukan, tapi kita sudah pesimis, kita pasti akan gagal!!! Rasa berlebihan inilah yang paling sering membuat orang merasa gagal sebelum dia mencobanya.

Menurut beberapa ahli perasaan takut berkaitan erat dengan rasa cemas. Meskipun tidak selalu, tetapi rasa cemas seringkali menyebabkan perasaan takut muncul dalam diri seseorang. Begitu juga sebaliknya, rasa ketakutan bisa menyebabkan seseorang merasa sangat cemas, meskipun hal tersebut belum terjadi, atau belum dilakukan.

Cara Mengubah Rasa Takut Menjadi Hal Positif

Ada beberapa cara untuk mengatasi rasa takut dalam diri sendiri, dan mampu mengubah rasa takut tersebut menjadi seuatu hal yang positif. Caranya adalah sebagai berikut:

#1  Mengubah Persepsi Tentang Kegagalan

Kata "GAGAL" terkadang melekat erat dalam pikiran kita sebagai suatu hal negatif dan buruk. Padahal jika kita sikapi secara positif, setiap orang pasti mengalami kegagalan dalam perjalanan hidupnya. Cuman yang membedakan adalah, seberapa lama kita terlarut dalam "kegagalan" tersebut.

Kegagalan adalah sebuah perjalanan hidup dalam setiap diri manusia, dan melekat erat dalam setiap jejak langkah manusia tersebut. Namun, apakah kita akan selalu berlarut-larut terbuai dengan rasa gagal tersebut? Terus apa yang harus kita lakukan??? Pandanglah "kegagalan" adalah sebuah proses perjalanan menuju "kesuksesan" kita.

Apabila JK. Rowling berhenti, setelah ia ditolak 12 penerbit mau menerbitkan buku novel karyanya, maka kita sampai saat ini tidak akan pernah melihat film yang sangat populer "Harry Potter". Maka, kegagalan adalah step awal untuk melangkah menuju kesuksesan.

Artikel lain :  Sikap Adalah Cerminan Nilai Diri

#2  Ciptakan Sebuah Tantangan

Jangan biarkan perasaat taku itu mengalahkan sobat. Pandanglah rasa takut sebagai lawan yang harus sobat kalahkan. Ubahlah rasa takut dalam diri sobat menjadi sebuah tantangan "saya harus bisa, akan saya tunjukkan" ciptakan hal seperti itu. Setiap kali sobat merasa takut, ingatkanlah diri sobat bahwa sobat akan mampu mengalahkannya.

Sobat harus mampu menjadikan kegagalan sebagai motivasi diri untuk berusaha mewujudkan, maka sobat harus menguatkan motivasi diri untuk "harus bisa" mewujudkan apa yang menjadi ketakutan sobat.

Rasa takut sebenarnya dapat membantu kita menyelesaikan masalah secara efektif. Dengan menciptakan rasa takut sebagai tantangan, kita akan termotivasi untuk berusaha membuktikan bahwa kegagalan itu akan menjadi kesuksesan.

#3  Munculkan Keberanian Diri

Lawan dari rasa takut adalah keberanian diri, maka dari tiu salah satu cara untuk melawan rasa takut adalah dengan memunculkan keberanian dalam diri kita. Munculkan kemauan untuk berani berjuang dalam menghadapi rasa takut dalam diri.

Cara memunculkan rasa berani dalam diri bisa dilatih, asalahkan ada kemauan. Ya kuncinya adalah kemauan. Misalkan dengan latihan pembentukan mental, jika sobat adalah seorang pelajar latihan mental biasanya digembleng dalam tim Tonti (Pleton Inti), OSIS, PMR, dan kegiatan Pecinta Alam. Secara umum, bisa dilakukan adalah ikut bela diri, karena disana sobat diajari untuk membangun mental yang kuat dan berani, dan masih banyak lagi cara untuk melatih mental supaya berani.

#4  Bergabung Dengan Komunitas Yang Positif

Manusia pada dasarnya adalah makhluk sosial, maksudnya adalah manusia tidak bisa lepas dari bantuan dan pertolongan orang lain. Dalam menjalin kehidupan sosial, banyak di luar rumah kita komunitas-komunitas sosial. Supaya tidak terjerumus ke hal negatif, maka sobat carilah komunitas sosial yang positif, maksudnya komunitas yang saling membangun dan memotivasi.

Jika sobat sudah menemukan komunitas yang sesuai dengan keinginan sobat, maka disana sobat tidak akan merasa sendirian, sobat bisa bisa mendapatkan dukungan apabila sobat sedang down atau lagi ada masalah. Ini lah komunitas yang positif, saling membantu dan memotivasi.

Baca juga :  Success Secret Andrew Carnegie yang Perlu Dicoba

#5  Lakukan Refreshing

Rasa cemas dan takut ternyata bisa membuat otot-otot tubuh dan otak mengencang, jika sudah demikian yang perlu sobat lakukan tentunya adalah mengendorkannya bukan? Cara mengendorkannya adalah dengan melakukan relaksasi. Jika waktu sekolah dulu sobat pernah ikut Senam Kesegaran Jasmani (SKJ), dibagian akhir dalam senam tersebut ada gerakan relaksasi, yang dilakukan pelan-pelan sambil menghela nafas panjang dan mengeluarkannya pelan-pelan. Ini bertujuan untuk merelakskan tubuh, sehingga otot-otot lebih kendor.

Jadi, apabila sobat mengalami rasa takut dan cemas sobat perlu untuk melakukan refreshing. Alternatif untuk melakukan refreshing adalah tempat-tempat yang bisa membuat sobat santai, tenang dan lebih relaks.

#6  Kurangi Konsumsi Gula

Mungkin banyak diantara sobat yang tidak percaya bahwa makanan sehat dapat membantu melawan rasa takut dan cemas dalam diri kita. Mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran adalah cara yang terbaik untuk menghindari mengkonsumsi terlalu banyak gula.

Apa hubungannya banyak konsumsi gula dengan rasa takut??? Apabila kita banyak mengkonsumsi gula, maka kadar gula darah dalam tubuh kita akan meningkat. Perlu sobat ketahui, apabila gula darah dalam tubuh kita meningkat maka akan berpotensi meningkatkan rasa takut dan cemas dalam diri kita. Maka hindari mengkonsumsi gula terlalu berlebihan, dan perbanyak minum air putih.

#7  Tingkatkan Ibadah dan Doa

Ya... langkah terakhir ini adalah cara paling ampuh untuk mendapatkan ketenangan jiwa atau batin kita. Saya sayin, pada saat kita mendapatkan masalah atau rasa takut, kita selalu memohon pertolongan Tuhan.

Cara ini dapat meningkatkan ketenangan batin, kita tidak merasa sendirian karena ada kuasa Tuhan yang Maha Besar yang selalu mendampingi setiap langkah kita. Tapi terkadang, kita melupakan langkah ke-7 ini. Mulai sekarang, apabila sobat blogger mengalami masalah dalam diri, entah rasa takut, tidak percaya diri, cemas dan sebagainya, serahkan semuanya pada Tuhan dan berdoalah minta pertolongan dan pencerahan-Nya.

Kesimpulan 

Itulah beberapa cara untuk mengendalikan rasa takut yang ada dalam diri menjadi hal yang lebih positif jika kita mampu mengendalikan rasa takut dalam diri kita ini. Jika sobat terus dihinggapi rasa takut, maka sobat tidak akan pernah maju dan tentunya bisa menghalangi produktivitas diri sobat.

Rasa takut perlu dikendalikan, cara mengendalikannya kita perlu yang namanya latihan secara terus menerus. Tidak hanya bagi orang dewasa saja, mengendalikan rasa takut sudah seharusnya ditanamkan mulai sejak usia dini dan harus dalam pendampingan orang tua tentnunya. Hal ini sangat baik sekali dampaknya bagi anak-anak kita. Anak-anak kita sudah sejak dini dilatih untuk mengendalikan rasa takut, dan nantinya saat mereka hidup berpisah dengan orang tua, mereka sudah bisa mandiri.


Salam Bahagia ~ Blogger Indonesia

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "7 Cara Dahsyat Mengubah Rasa Takut Menjadi Hal Positif"

Post a Comment